Tottenham Hotspur vs Liverpool Skor 4 - 1
Tottenham Hostpur berhasil memetik poin penuh saat menjamu Liverpool dalam lanjutan pekan sembilan Liga Inggris di Wembley Stadium, Sabtu 22 Oktober 2017 malam WIB. Kegemilangan Harry Kane mengantarkan The Lilywhites membungkam Liverpool dengan skor telak 4-1. Babak Pertama Tottenham yang bermain di kandang langsung menggebrak barisan bertahan Liverpool. Hasilnya, tuan rumah sudah membuka keunggulan saat laga baru berjalan empat menit. Adalah Harry Kane yang mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan assist Kieran Trippier. Liverpool mencoba keluar dari tekanan tuan rumah. Morena mengangkat bola yang coba dikejar Coutinho. Sayang, pemain Brasil itu sudah terperangkap offside. Tottenham sukses memperbesar keunggulan jadi 2-0 pada menit 12 melalui sepakan Heung-Min Son. Berawal dari serangan balik cepat, Kane yang menguasai bola memberikan umpan terobosan ke kotak penalti yang diselesaikan dengan baik oleh Son. SON!!! Pemain berpaspor...